KAPOLRES LAKUKAN SERTIJAB WAKA POLRES, KABAG OPS, KASAT RESKRIM DAN KAPOLSEK




Kapolres Seruyan, AKBP Gunawan Prijambodo, Sik Jum’at 10 Juni pagi melakukan Serah Terima Jabatan Waka Polres, Kabg Ops, Kasat Reskrim dan Kapolsek Seruyan Hilir. Sertijab tersebut merupakan kebutuhan organisasi dan pembinaan untuk meniti karir.

Acara Serah Terima Jabatan yang dilaksanakan Kepolisian Resort Kabupaten Seruyan di Aula Markas Polisi Resort Seruyan dipimpin Langsung oleh Kapolres Seruyan, AKPB Gunawan Prijambodo, Sik. Serah Terima Jabatan tersebut dihadiri  perwira Polres Kotim, Ketua Bhayangkari Kabupaten Seruyan  dan anggota.

Kegiatan dilanjutkan dengan acara serah terima jabatan Waka Polres Seruyan yang lama, Kompol Steidy Raranta, Sik kepada Kompol Meidianson. S.Hut. Kabag Ops Kompol  Edi Purnomo, Sh.Sik diserahkan kepada Akp Dedy Setiawan Yunus. Kasat Reskrim lama Akp. Endang Karmana diserah terimakan kepada Akp. Muharman Arta .Sik dan Kapolsek Seruyan Hilir, Ipda Tri Prasetyo diserah terimakan kepada Ipda.Budi Susanto















Usai acara serah terima jabatan, Kapolres Seruyan, Akbp. Gunawan Prijambodo.Sik dalam arahannya menyampaikan, serah terima jabatan dalam suatu organisasi merupakan hal  yang lumrah, karena merupakan Dinamika dan kebutuhan organisasi, selain itu untuk pembinaan bagi pejabat yang bersangkutan dalam meniti karier yang lebih baik lagi dimasa mendatang.

Jabatan Waka Polres merupakan bagian dari Leadership dalam suatu Kewilayahan, memiliki peran Sentral dalam membina dan membangun serta meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia, mendorong peningkatan kuantitas kerja yang lebih dititik beratkan pada pembinaan internal satuan.

Pembinaan ke dalam yang meliputi pembinaan administrasi, pembinaan personil dan keluarga besar  Polres Seruyan serta tugas–tugas lain yang diberikan oleh pimpinan satuan kewilayahan dalam hal ini Kapolres Seruyan.

Oleh karena itu diharapkan kepada Waka Polres Seruyan yang baru agar dapat  melakukan inovasi-inovasi  dan Kreativitas serta terobosan baru yang konstruktif sesuai dengan tuntutan organisasi dalam rangka pelaksanaan tugas memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat, sehingga Polres Seruyan akan lebih dinamis hingga sejajar dengan Polres lain yang lebih dulu Definitif.

Tugas Polri saat ini dan kedepannya semakin majemuk dan komplek seiring dengan tuntutan masyarakat dan perkembangan lingkungan strategis, kepada seluruh pejabat Polres dan Kapolsek di Jajaran Polres Seruyan diperintahkan agar segera menyusun dan mengambil langkah – langkah konkrit untuk mencegah, menindak secara tegas dan konsisten setiap pelaku tindak pidana yang terjadi di wilayah nya, antisipasi dan eliminir sekecil apapun peluang para pelaku  tindak kejahatan agar tidak melakukan  aksinya dan jangan sampai terjadi kelengahan.















Melakukan pemetaan kerawanan kamtibmas pada wilayahnya masing-masing untuk dapat memudahkan penentuan cara bertindak yang cepat dan tepat, berdayakan Polmas dan Kring Serse untuk mengetahui apapun potensi pelanggaran maupun tindak pidana yang akan maupun telah terjadi di wilayah yang menjadi tanggung jawabnya. Tingkatkan komunikasi dan koordinasi antara satu dengan yang lainnya termasuk dengan Polsek tetangga yang ada disekitar untuk meminimalisir sekecil mungkin terjadinya bentuk gangguan Kamtibmas dan hindari kesan pembiaran.

Kapolres Seruyan, Akbp. Gunawan Priambodo.Sik mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi – tingginya  kepada Pejabat di jajaran Mapolres Seruyan  yang  lama atas segala kerja keras, pengabdian dan  loyalitas yang telah dijalankan dalam memajukan Polres Seruyan selama ini. Kepada pejabat yang baru diucapkan selamat bergabung dan diharapkan segera beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru .

Acara serah terima jabatan ini ditandai dengan penanda  tanganan dan pemberian ucapan selamat oleh Kapolres Seruyan, Akbp. Gunawan Prijambodo.Sik dan diikuti anggota dan Ketua Bhayangkari.

Muhammad Yadi ///////SSTV 
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url